pomade sesuai jenis rambut

7 Rekomendasi Pomade Terbaik Sesuai Jenis Rambut

Halo Syarah People, kita semua tahu bahwa rambut adalah mahkota bagi setiap orang. Tentunya, kita tak bisa sembarangan dalam memperlakukannya bukan?. Perlu perawatan dan perlakuan khusus untuk bagian tubuh kita yang satu ini.

Apalagi, jenis dan model rambut setiap orang berbeda-beda. Ada yang memiliki rambut lurus, ada yang ikal, ada yang keriting, pun juga tingkat ketebalannya pasti berbeda-beda. Ini berlaku untuk pria maupun wanita.

Sehingga dalam memilih varian pomade, pastikan itu cocok dan sesuai dengan jenis rambut kalian. Agar hasil akhir dalam mengaplikasikannya dapat optimal dan membuat kalian semakin keren.

Merawat rambut sudah menjadi sebuah kewajiban bagi setiap orang. Kita semua tahu bahwa rambut menjadi salah satu faktor penting dalam menunjang penampilan.

Apalagi bagi para pria nih, pasti ingin tampil kece dengan rambut yang sehat dan keren. Biasanya, para pria akan menggunakan produk-produk untuk menunjang penampilan rambut, Syarah People.

Produk yang sering digunakan adalah pomade atau minyak rambut. Berbagai jenis produk pomade sudah banyak dipasaran, baik produk lokal maupun impor.

Namun, selama pemakaiannya apakah sudah pas dan sesuai dengan rambut kalian, Syarah People? Jangan sampai kalian salah pilih jenis pomade untuk rambut kalian yah. Karena varian pomade yang ada dipasaran tentunya sudah disesuaikan dengan jenis dan model rambut.

Katakanlah, rambut kalian lurus dengan tingkat ketebalan tipis, namun kalian menggunakan pomade jenis water based. Apakah sesuai dengan jenis rambut tersebut? Belum tentu Syarah People.

Berikut author akan bagikan seputar rekomendasi pomade yang sesuai dengan jenis rambut kalian. Mulai dari review, tips dan info harga pomade Syarah People.

Pomade Untuk Rambut Lurus yang Tebal

oh man pomade

Beruntunglah kalian yang memiliki jenis rambut ini, karena tidak begitu sulit untuk mengaturnya. Rambut lurus yang tebal tanpa menggunakan pomade pun tak masalah, Syarah People.

Karena untuk merapikan atau mengatur jenis rambut ini bisa dibilang mudah. Perawatannya pun cukup sederhana, hanya dengan keramas rutin dan bila perlu menggunakan vitamin rambut/hair tonic akan menjaga kesehatan rambut.

Sehingga, rambut tetap segar dan lebih tampak natural. Namun, apabila kalian tetap ingin menggunakan pomade, pomade yang cocok untuk rambut lurus yang tebal adalah jenis pomade water based dan jenis oil based. Karena pomade jenis ini akan membuat rambut kalian lebih terlihat segar dan tampil klimis.

Pun juga penataannya akan lebih mudah, bisa langsung menggunakan tangan atau sisir sesuai keinginan. Berikut referensi daftar merk pomade water based dan oil based yang bisa kalian gunakan, Syarah People.

1. Oh man! Pomade Firm Hold

Tipe pomade ini adalah water based Syarah People. Kalian bisa membeli pomade ini dengan kisaran harga sekitar Rp 80.000 – Rp 120.000.

2. Gang’s Waterbased Pomade

Harga pomade ini lebih mahal daripada merk sebelumya. Kalian perlu merogoh kocek sekitar Rp 200.000. Sesuai dengan namanya, tipe pomade ini adalah water based ya Syarah People.

3. Murray’s Edgewax

Murrays memang dikenal banyak memproduksi banyak varian pomade. Brand ini berasal dari USA dan sudah terhitung tua lho Syarah People. Namun tenang saja, kalian tetap bisa mendapatkan pomade ini di Indonesia kok, dengan harga kisaran Rp 60.000 – Rp 100.000

Pomade Untuk Rambut Lurus yang Tipis

suavecito pomade

Jenis rambut ini agak sedikit manja Syarah People. Karena rambut author berjenis seperti ini, dan author pun merasakannya. Pomade yang cocok untuk rambut lurus yang tipis adalah yang memiliki tingkat ketahanan tinggi.

Rambut dengan jenis ini lebih sering jatuh ke depan menutupi dahi, namun tergantung pola pusaran rambut juga sih. Syarah People bebas memilih jenis pomade untuk rambut seperti ini, namun saran author seperti yang sudah author sebutkan di atas.

Berikut referensi pomade dengan tingkat ketahanan tinggi untuk rambut lurus yang tipis.

1. Murray’s Superior

Jenis pomade ini adalah oil based. Kalian akan membutuhkan sedikit usaha untuk membersihkan pomade di rambut kalian, karena tidak cukup hanya dengan 1 kali keramas. Hehehe. Pomade ini sudah banyak beredar di pasaran, kalian bisa dengan mudah mendapatkan pomade ini hanya dengan harga di kisaran Rp 50.000.

2. Suavecito Firme Hold

Pomade ini dibanderol dengan harga kisaran Rp 200.000 Syarah People. Karakteristik pomade ini mirip dengan oil based.

Pomade Untuk Rambut Ikal

Uppercut Deluxe Pomade

Karakteristik rambut ikal adalah bergelombang dan sedikit sulit untuk diatur. Sehingga kalian bisa menggunakan pomade untuk menata dan merapikan rambut yang seperti ini.

Namun, kira-kira jenis pomade seperti apa yang cocok untuk jenis rambut ini Syarah People? Khusus untuk rambut ikal, kalian perlu pomade dengan tingkat ketahanan yang tinggi seperti pomade untuk rambut lurus yang tipis.

Sehingga, rambut akan lebih terlihat segar dan sehat berkilau, tapi yang paling penting adalah membuatnya mudah diatur. Berikut referensi pomade untuk rambut ikal.

1. Uppercut Deluxe Pomade

Pomade ini memiliki ketahanan terhadap rambut yang cukup tinggi dan cukup untuk membuat rambut tampak berkilau. Pun juga, pomade ini tidak sulit saat dibersihkan Syarah People. Perihal harga, pomade ini dibanderol dengan harga kisaran Rp 280.000.

2. Murray’s Nu Nile

Bagi kalian yang merasa pomade Uppercut terlalu mahal, Nu Nile menjadi jawabannya Syarah People. Pomade ini lebih murah dan memberikan efek ke rambut yang tidak kalah dengan Uppercut pomade.

Jenis pomade ini adalah oil based, dengan tingkat ketahanan yang medium dan shine yang tinggi alias akan membuat rambut anda terlihat klimis. Pomade ini dibanderol dengan harga kisaran Rp 40.000 – Rp 80.000.

Kesimpulan

Nah, gimana nih Syarah People? Sudah menjawab permasalahan kalian bukan? So, jangan bingung lagi untuk menentukan pomade yang cocok dengan jenis rambutmu.

Author menggunakan pomade sudah sejak SD loh. Hehehe. Dari merk legendaris yaitu Tancho, hingga merk-merk yang kekinian. Dan puji syukur tak memberikan efek buruk ke rambut author.

Dengan rekomendasi pomade diatas tentunya kalian sudah bisa menentukan. Mana yang lebih cocok dengan jenis rambut kalian Syarah People. Sekian dulu ya Syarah People, jumpa lagi di tulisan selanjutnya.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *